JAKARTA — Wakil Ketua Umum ormas Pro Jokowi (Projo) Budiman Tarigan mengingatkan agar distribusi bahan bakar minyak (BBM) dan elpiji harus berjalan lancar. Meskipun pada 2018-2019 merupakan tahun politik pemilihan Kepala Daerah, Legeslatif dan Pemilihan Presiden.
“Karena distribusi BBM dan elpiji menyangkut hajat hidup orang banyak maka harus disikapi secara serius baik oleh Pertamina , Kementerian BUMN, Kementerian ESDM dan semua pihak yang terkait,” tegas Budianto di Jakarta Jumat (26/1/2018).
Budi, sapaan Budianto menambahkan, sekecil apapun persoalan menyangkut distribusi BBM dan elpiji harus diatasi.
Apalagi, kata dia Program BBM satu harga yang merupakan program yang sangat pro rakyat khususnya rakyat di daerah terluar terpencil juga harus berhasil diwujudkan. “Tidak boleh terhambat karena alasan apapun juga,”imbuhnya.
Terkait rencana pergantian Direktue Pemasaran PT Pertamina (Persero) yang saat ini dijabat oleh M Iskandar, Budi mengatakan Menteri BUMN Rini Soemarno harus bijak dan memilih pengganti Iskandar dengan orang karir yang sangat paham benar seluk beluk distribusi BBM dan elpiji .
“Menteri BUMN harus mengutamakan posisi Direktur Pemasaran diisi oleh orang yang murni berkarir di Direktorat Pemasaran dan Niaga Pertamina,”kata Budi.
Sebab, kata dia, pemasaran dan niaga Pertamina adalah etalase Pertamina. Sekecil apapun permasalahan yang timbul akibat distribusi bbm dan elpiji, bisa dimanfaatkan banyak pihak yang pada akhirnya akan membuat masalah bagi Pemerintah.
“Karenanya Menteri BUMN harus bijak dan menempatkan orang yang tepat pada posisi yang tepat untuk memimpin Direktorat Pemasarn Pertamina” , tutupnya. (ACB)
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked with *