ads_hari_koperasi_indonesia_74

10 Manfaat Hebat Air Mawar buat Kecantikan Kulit

10 Manfaat Hebat Air Mawar buat Kecantikan Kulit

JAKARTA – Disebut sebagai ‘air ajaib’ untuk kecantikan, air mawar ternyata memiliki banyak manfaat untuk perawatan kulit.

Dikutip dari Times of India, berikut ada sejumlah manfaat air mawar untuk membuat kulit Anda lebih sempurna.

1. Aroma bunga dapat membuat suasana hati lebih nyaman dan tenang. Aroma ini menghilangkan perasaan cemas dan menenangkan jiwa sehingga tubuh menjadi rileks.

2. Air mawar dapat melembabkan dan merevitalisasi kulit, sehingga menghasilkan tampilan yang segar dikulit Anda.

3. Air mawar dikenal sebagai pengobatan untuk radang kulit kepala dan menghilangkan ketombe pada rambut. Air bunga mawar ini dapat dijadikan sebagai kondisioner alami dan memberi energi baru buat pertumbuhan rambut.

4. Air mawar memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi kemerahan pada kulit akibat iritasi, menghilangkan jerawat, dan dermatitis. Selain itu, air bunga mawar dapat menghilangkan minyak dan kotoran yang menumpuk di pori-pori.

5. Berikan beberapa tetes air mawar di bantal Anda. Ini akan membantu tidur Anda lebih baik dan segar saat Anda bangun.

6. Air mawar dapat mengkontrol minyak berlebih pada kulit.

7. Sifat anti-oksidan dari mawar membantu memperkuat sel-sel kulit dan regenerasi jaringan kulit.

8. Air mawar memiliki sifat anti bakteri yang membantu dalam penyembuhan luka.

9.  Air mawar memiliki kandungan mineral anti penuaan dini dan menjaga garis halus dan kerutan.

10. Zat yang dimiliki air mawar membantu menjaga warna kulit. Setelah memanaskan tubuh dengan air mawar, dapat mengencangkan kapiler (pembuluh dara yang sangat kecil), dan mengurangi gejala kemerahan pada kulit.

(neg)

SUMBER : www.sindonews.com |

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *