ads_hari_koperasi_indonesia_74

Kementerian UMKM Apresiasi Inisiatif Pemda Situbondo Jadi Kabupaten UMKM

Kementerian UMKM Apresiasi Inisiatif Pemda Situbondo Jadi Kabupaten UMKM

Situbondo, hotfokus.com

Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Moraza mengapresiasi inisiatif Pemerintah Daerah (Pemda) Situbondo yang mendeklarasikan daerahnya sebagai Kabupaten UMKM.

Deklarasi Situbondo sebagai Kabupaten UMKM yang dilakukan oleh pemerintah daerah setempat bukan tanpa alasan. Hal itu karena Kabupaten Situbondo memiliki komoditas unggulan, baik itu sumber daya alam dan kerajinan dimana UMKMnya terbukti tangguh.

“Kami melihat Situbondo ini memiliki banyak sekali potensi dan sumber daya yang dapat dikembangkan, khususnya terkait dengan pengembangan UMKM dan wirausaha. Bahkan hal ini dibuktikan dengan banyaknya anak muda pengusaha UMKM di Situbondo yang saat ini sudah bisa ekspor,” kata Helvi dalam keterangannya, Jumat (4/7/2025).

Untuk memaksimalkan potensi yang ada, pemerintah siap berkolaborasi dengan berbagai pihak, sehingga sektor UMKM mendatangkan nilai tambah yang semakin besar. Pihaknya akan memperluas akses pasar melalui dukungan Smesco Indonesia, platform online, hingga dukungan pembiayaan melalui perbankan.

“Diharapkan sinergi ini dapat menaikkelaskan UMKM dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya

Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, mengatakan UMKM menjadi salah satu tulang punggung pertumbuhan ekonomi Situbondo.

“UMKM adalah juru selamat bagi Siubondo, mudah mudahan ini menjadi momen besar kita untuk menyambut lebih banyak UMKM Situbondo naik kelas,” kata Bupati Rio Wahyu.

Ia juga meyakini dengan tumbuh kembang UMKM, maka akan terbuka lebih banyak lapangan kerja. Sehingga kemiskinan terurai dan secara konkret memberikan dampak ekonomi dan sosial bagi masyarakat. (R04/DIN/GIT)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *