ads_hari_koperasi_indonesia_74

Pertamina Percepat Transformasi SDM Lewat Learning Festival 2025, Siapkan Talenta Digital Masa Depan

Pertamina Percepat Transformasi SDM Lewat Learning Festival 2025, Siapkan Talenta Digital Masa Depan

Jakarta, hotfokus.com

Pertamina makin serius memperkuat fondasi sumber daya manusia (SDM) di tengah derasnya arus transformasi digital dan energi hijau. Melalui Pertamina Learning Festival (PLF) 2025, perusahaan menegaskan komitmennya membangun ekosistem pembelajaran berkelanjutan menuju Human Capital 5.0.

Gelaran PLF 2025 berlangsung selama sebulan penuh, dari 2 Oktober hingga 5 November 2025, dengan menghadirkan serangkaian kegiatan yang mendorong kolaborasi, inovasi, dan kepemimpinan adaptif di seluruh lini bisnis.

Direktur SDM Pertamina, Andy Arvianto, menyebut bahwa ajang ini merupakan momentum penting untuk menyiapkan SDM tangguh yang mampu beradaptasi dengan perubahan dan berkontribusi pada penciptaan nilai perusahaan.

“PLF menjadi langkah nyata Pertamina dalam memperkuat budaya life-long learning dan mempercepat transformasi menuju organisasi pembelajar yang sesungguhnya,” ungkap Andy.

Festival pembelajaran ini memadukan beragam aktivitas, mulai dari pelatihan teknis, akademi internal, pengembangan kepemimpinan, hingga sesi berbagi pengetahuan. Selama periode pelaksanaan, tercatat 63 pelatihan dan sertifikasi teknis, 10 program akademi, serta 20 sesi webinar interaktif yang melibatkan ribuan peserta dari berbagai fungsi kerja.

Program kepemimpinan juga menjadi fokus utama, mencakup pengembangan kompetensi dari level staf hingga eksekutif. Pendekatan ini diharapkan dapat melahirkan pemimpin dengan kemampuan ambidextrous leadership—mampu menyeimbangkan inovasi dan efisiensi secara bersamaan.

Langkah strategis ini sejalan dengan Asta Cita Pemerintah poin ke-4, yang menekankan pentingnya peningkatan kualitas SDM melalui pendidikan, teknologi, dan riset demi mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Apresiasi terhadap langkah Pertamina datang dari Dony Oskaria, Chief Operating Officer BPI Danantara sekaligus Kepala Badan Pengaturan BUMN. Ia menilai PLF 2025 sebagai bukti nyata komitmen Pertamina terhadap penguatan kompetensi karyawan dan keberlanjutan bisnis. “Perusahaan besar yang mampu bertahan puluhan tahun selalu menempatkan pengembangan SDM di posisi strategis. Budaya belajar berkelanjutan harus terus dijaga agar muncul pemimpin baru yang siap menghadapi tantangan masa depan,” ujar Dony.

Sebagai perusahaan energi nasional, Pertamina terus bertransformasi untuk mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan menerapkan prinsip Environmental, Social & Governance (ESG) dan mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) di setiap lini operasionalnya. (*)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *