ads_hari_koperasi_indonesia_74

Dukung Transformasi Energi, Pertamina Jaring Talenta Lewat PGTC 2025

Dukung Transformasi Energi, Pertamina Jaring Talenta Lewat PGTC 2025

Jakarta, Hotfokus.com

PT Pertamina (Persero) resmi meluncurkan Pertamina Goes To Campus (PGTC) 2025 sebagai langkah strategis menjaring talenta muda berprestasi untuk mendukung transformasi energi nasional.

Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) Pertamina, Andy Arvianto, menegaskan bahwa perusahaan membuka kesempatan luas bagi mahasiswa Indonesia untuk menjadi bagian dari masa depan industri energi, sejalan dengan strategi Dual Growth Strategy yang memadukan penguatan bisnis eksisting (legacy business) dan pengembangan energi baru terbarukan (EBT).

“Pertamina akan menjaring talenta potensial di Indonesia melalui berbagai program seperti Pertamina Talent Candidate (Pertadate), job fair, rekrutmen bersama BUMN, perekrutan kampus, hingga melibatkan diaspora,” kata Andy dalam keterangannya, Jumat (11/7/2025).

Andy menjelaskan, kompleksitas distribusi BBM di Indonesia yang memiliki ribuan pulau menjadi tantangan tersendiri, sehingga Pertamina membutuhkan talenta yang mampu beradaptasi dengan kondisi bisnis yang dinamis.

Selain bisnis tradisional, fokus Pertamina kini beralih pada pengembangan energi baru dan terbarukan. Andy menilai kebutuhan kompetensi di sektor EBT berbeda dari bisnis konvensional, sehingga perusahaan harus merekrut talenta yang sesuai dengan visi Future Energy.

“Semua akan mulai berproses menyesuaikan diri dengan industri energi saat ini. Pertamina juga harus melompat ke era Industri 5.0, yang menuntut perubahan cara kerja dan budaya perusahaan agar lebih efisien dan cepat,” jelas Andy.

Pertamina juga memperkuat ekosistem pengembangan SDM melalui pembentukan Pertamina University, Pertamina Corporate University, hingga Pertamina Energy Institute.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menambahkan PGTC 2025 menjadi wadah pemberdayaan generasi muda yang berorientasi pada tantangan energi berkelanjutan. Informasi lengkap terkait jadwal, mekanisme, dan persyaratan program ini dapat diakses melalui www.pgtc.id dan www.pertamuda.id. (*)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *